Divisinews.com, Mamasa–Polsek Pana terus menunjukkan kepeduliannya terhadap dunia pendidikan dengan menggelar edukasi dan bimbingan penyuluhan bagi para pelajar di Kelurahan Tabang, Kecamatan Tabang, Kabupaten Mamasa, Selasa, 11 Februari 2025
Kegiatan yang berlangsung pukul 12.00 WITA ini dipimpin langsung oleh Ps. Kanit Binmas Polsek Pana, Aipda Jimmy, S.H.
Dalam penyuluhan ini, kepolisian berupaya membangun hubungan yang lebih dekat dengan para pelajar, sekaligus menghapus stigma bahwa polisi adalah sosok yang menakutkan. Sebaliknya, Polri ingin dikenal sebagai sahabat anak yang berperan sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.
Selain itu, sejumlah pesan penting juga disampaikan, mulai dari imbauan agar pelajar tidak menggunakan perhiasan berlebihan di sekolah guna menghindari tindak kriminal, hingga ajakan untuk menolak segala bentuk perundungan (bullying) di lingkungan sekolah.
Tak hanya itu, siswa juga diingatkan untuk bijak dalam menggunakan ponsel agar tidak terdistraksi dari kewajiban utama mereka, yakni belajar dan meraih cita-cita. Mereka juga dihimbau agar selalu menghormati guru serta mematuhi peraturan sekolah demi membentuk karakter disiplin dan bertanggung jawab.
Di tengah maraknya kasus penculikan anak, kepolisian juga mengingatkan para pelajar agar tidak mudah percaya pada orang asing, terutama jika mereka menawarkan makanan atau minuman secara paksa. Jika menemukan hal mencurigakan, siswa diminta segera melapor kepada guru atau pihak kepolisian.
Kegiatan edukasi ini berlangsung dengan aman dan mendapat respons positif dari para pelajar serta tenaga pendidik. Ps. Kapolsek Pana, IPTU Amsal Pamean, menegaskan bahwa pihak kepolisian akan terus memberikan edukasi kepada masyarakat, khususnya generasi muda, guna menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.
Humas Polres Mamasa Polda Sulbar