Example floating
Example 728x250 Example 728x250
Polri

Polsek Malunda Tingkatkan Patroli Pengamanan Jelang Idul Fitri

×

Polsek Malunda Tingkatkan Patroli Pengamanan Jelang Idul Fitri

Sebarkan artikel ini

Majene, – Menjelang Hari Raya Idul Fitri, Polsek Malunda meningkatkan patroli keamanan di sekitar Pasar Malunda, Kelurahan Lamongan Batu, Kecamatan Malunda. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat yang semakin meningkat dalam menyambut hari besar umat Islam.

Kapolsek Malunda, Iptu Muhammad Irwan, menyampaikan bahwa patroli ini merupakan langkah antisipasi terhadap berbagai potensi gangguan keamanan, seperti pencopetan, pencurian, peredaran uang palsu, serta tindak kriminal lainnya.

Example 325x300

“Kami terus berupaya menciptakan situasi yang kondusif dengan meningkatkan kehadiran personel di titik-titik rawan. Selain patroli, kami juga melakukan pengaturan lalu lintas untuk mencegah kemacetan di sekitar Pasar Malunda,” ujar Iptu Muhammad Irwan.

Selain pengamanan dan pengaturan lalu lintas, personel Polsek Malunda juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar senantiasa berkoordinasi dengan pihak kepolisian dan segera melaporkan jika menemukan tindak kejahatan. Langkah ini bertujuan untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan.

Tak hanya itu, Polsek Malunda juga mengingatkan warga untuk selalu memastikan kondisi rumah mereka sebelum bepergian. Masyarakat diminta untuk memeriksa dapur, mengunci pintu, serta memastikan barang berharga dalam keadaan aman sebelum meninggalkan rumah.

Dengan adanya patroli ini, diharapkan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap terjaga, sehingga masyarakat dapat menjalankan ibadah dan merayakan Idul Fitri dengan aman dan nyaman.

Example 120x600
Example 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *