Divisinews.com, Polman – Bhabinkamtibmas Subsektor Mapilli, Aipda Muhammad Anis, melaksanakan monitoring kegiatan Musyawarah Desa (Musdes) Khusus yang membahas program Ketahanan Pangan untuk Tahun Anggaran 2025 di Aula Kantor Desan Rumpa Kecamatan Mapilli Kabupaten Polman. Rabu (23/04/25)
Kegiatan ini dihadiri oleh Camat Mapilli A. Rahman R Kasi trantib, Kepala Desa Rumpa Rusman,.Ketua BPD Abd Kadir, Ketua Bumdes Hj. Juna, Pendamping dari kecamatan Hamdan Nur, Babinsa desa Rumpa, Anggota BPD Desa Rumpa, Tokoh masyarakat Desa Rumpa, Undangan masyarakat Desa Rumpa
Dalam Musdes tersebut, dibahas rencana dan alokasi anggaran untuk penguatan ketahanan pangan, termasuk pengembangan pertanian, peternakan, serta program pemberdayaan masyarakat berbasis pangan lokal.
Kehadiran Bhabinkamtibmas bertujuan untuk memastikan kegiatan berjalan kondusif dan sesuai dengan prinsip transparansi serta partisipatif.
Aipda Muhammad Anis menyampaikan bahwa kehadirannya merupakan bagian dari tugas kepolisian dalam mendukung program pemerintah desa serta menjaga stabilitas dan keamanan selama proses perencanaan pembangunan berlangsung.
Kegiatan berjalan lancar dan menghasilkan sejumlah keputusan penting yang akan menjadi dasar pelaksanaan program ketahanan pangan di Desa Rumpa pada tahun mendatang.