Pasangkayu – Tokoh pemuda memiliki peran krusial dalam mendorong partisipasi pemilih berkelanjutan. Mereka dapat menjadi agen perubahan dengan menyebarkan informasi, mengedukasi pemilih muda, dan mendorong keterlibatan aktif dalam proses demokrasi. Selain itu, tokoh pemuda juga dapat menjadi contoh dengan menunjukkan sikap kritis dan cerdas dalam memilih, serta berpartisipasi dalam kegiatan politik secara positif.
Dalam proses menjaga harkamtibmas khususnya dalam proses Pemuktahiran data pemilih yang dilaksanakan KPU Kab.Pasangkayu saat ini tidak terlepas bagaimana kami melibatkan elemen masyarakat khusus tokoh masyarakat, tokoh pemuda maupun tokoh agama sebagai leader dalam memberikan pemahaman kepada masyarakat agar lebih dewasa pola pikirnya dalam berpolitik dan tidak dikaitkan setiap masalah ranahnya ke Politik.
Kemajemukan suku, ras dan agama di Kab.Pasangkayu yang saat ini masih terpelihara yakni penghargaan kepada tokoh-tokoh yang memiliki perananan dalam kehidupan masyarakat dan apabila terjadi masalah maka peranan tokoh sangat membantu dalam menjaga situasi tetap aman kondusif.
Dalam rangkaian pemuktahiran data pemilih 2025 yang dilakukan KPU Kab. Pasangkayu, saat ditemui di kediamannya Sdr. Fadli yang merupakan Tokoh Pemuda “menghimbau seluruh elemen masyarakat agar mendukung penuh kegiatan tersebut dan mengajak seluruh tokoh berperan serta menjaga situasi aman di wilayah Kec. Bambalamotu”.