DIVISI NEWS, Jakarta, Oktober 2025 – Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Laskar NKRI secara resmi mengumumkan susunan kepengurusan organisasi nasional periode terbaru. Struktur ini disusun dengan semangat memperkuat peran organisasi dalam menjaga nilai-nilai kebangsaan, solidaritas sosial, serta pengabdian kepada masyarakat.
Dalam susunan kepengurusan tersebut, HR. Hadiri dipercaya sebagai Ketua Harian Nasional, didampingi oleh Sigit Priatna Putra sebagai Wakil Ketua Harian Nasional. Keduanya akan menjadi motor penggerak utama organisasi dalam melaksanakan program dan kegiatan di seluruh Indonesia.
Posisi Sekretaris Eksekutif diemban oleh Umbu R. Sampaty, S.H., dengan dukungan Rama Widi Yantoro, S.Kom. sebagai Wakil Sekretaris Eksekutif I dan Deny Pratama sebagai Wakil Sekretaris Eksekutif II. Adapun tanggung jawab keuangan dipercayakan kepada Ade Saepudin selaku Bendahara Nasional.
Dalam bidang hukum dan hak asasi manusia, Tomy Arianto Leleulija, S.H., M.A. menjabat sebagai Direktur Biro Hukum dan HAM, didampingi oleh Joshua A. Sumilang, S.H. dan Andi Priyatno, S.H. sebagai anggota.
Untuk bidang pertahanan dan keamanan (Hankam), kepemimpinan dipegang oleh Teguh Mey Mardiko selaku Kabiro Hankam, bersama Faisal Dustomi, S.Kom. dan Erwin sebagai anggota.
Selain itu, sektor Investigasi dikoordinir oleh M. Zulya P sebagai Kabiro Investigasi dengan anggota Joko Susilo dan Soni Sihabudin. Bidang Humas diketuai oleh Nuryatin, dengan dukungan Eni Siswati sebagai anggota. Sedangkan bidang Politik, Sosial, dan Budaya dipimpin oleh Petrodes Megam, S. Keludhan.
Ketua Harian Nasional, HR. Hadiri, menegaskan bahwa terbentuknya struktur ini merupakan langkah penting dalam memperkuat koordinasi dan efektivitas gerakan organisasi.
“Laskar NKRI hadir bukan sekadar nama, tetapi tekad nyata untuk menjaga persatuan, menegakkan keadilan, dan membela kepentingan rakyat di berbagai bidang,” ujarnya.
Wakil Ketua Harian Nasional, Sigit Priatna Putra, menambahkan bahwa Laskar NKRI akan terus bersinergi dengan berbagai elemen masyarakat dan pemerintah dalam mewujudkan cita-cita nasional.
“Kami berkomitmen menjadi bagian dari solusi, bukan sekadar pengkritik. Gerakan kami berbasis pengabdian, solidaritas, dan keberanian untuk membela yang lemah,” tegasnya.
Dengan diumumkannya struktur kepengurusan nasional ini, DPN Laskar NKRI siap melangkah dengan soliditas baru dan strategi yang lebih matang dalam menjawab berbagai tantangan sosial, hukum, dan kebangsaan di Indonesia.