banner 728x90
banner 728x90
Polri  

Kabag SDM Polres Mamasa Hadiri Kegiatan Sosialisasi Aplikasi SISDM, SIPK, dan E-UKP untuk Optimalisasi Manajemen di Polda Sulbar

banner 728x90

Divisinews.com, Mamasa – Dalam upaya meningkatkan efektivitas dan efisiensi pengelolaan sumber daya manusia di lingkungan kepolisian, Polda Sulawesi Barat menggelar sosialisasi aplikasi SISDM, SIPK, dan E-UKP. Kegiatan ini berlangsung di Aula Marannu Polda Sulbar dan dibuka langsung oleh Karo SDM Polda Sulbar, Kombes Pol Indra Setiawan. Jumat, 21 Februari 2025

Sosialisasi ini dihadiri oleh sejumlah pejabat dan personel yang bertanggung jawab atas pengelolaan sumber daya manusia di tingkat Polda dan Polres jajaran. adapun yang hadir yakni AKBP Tony Sugadri, selaku Kabag Dalpers, para Kabag SDM Polres/ta jajaran termasuk Kabag SDM Polres Mamasa Kompol Darius Limbu, Kasubagrenmin Satker Polda Sulbar, serta para operator aplikasi dari masing-masing satuan kerja di lingkungan Polda Sulbar dan Polres jajaran.

Aplikasi SISDM, SIPK, dan E-UKP merupakan sistem berbasis digital yang dirancang untuk meningkatkan transparansi dan efisiensi dalam administrasi kepolisian, terutama dalam hal pengelolaan data personel, sistem informasi penilaian kinerja, serta usulan kenaikan pangkat. Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan para peserta dapat memahami dan mengimplementasikan sistem tersebut dengan lebih optimal di satuan kerja masing-masing.

Kegiatan sosialisasi berlangsung dalam keadaan aman dan kondusif. Polda Sulbar terus berupaya meningkatkan profesionalisme dan kinerja aparat kepolisian melalui pemanfaatan teknologi informasi yang lebih modern dan terintegrasi.

Kabag SDM Polres Mamasa, Kompol Darius Limbu, menyampaikan bahwa dengan diterapkannya aplikasi ini secara menyeluruh, proses administrasi personel akan lebih transparan, akurat, dan efisien. Selain itu, sistem digitalisasi ini juga mendukung peningkatan kualitas pelayanan internal yang berdampak pada kinerja kepolisian secara keseluruhan.

Polri, khususnya Polres Mamasa juga, berkomitmen untuk terus berinovasi dalam meningkatkan sistem manajemen SDM guna mendukung pelayanan prima kepada masyarakat di wilayah hukumnya

Humas Polres Mamasa Polda Sulbar

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *