banner 728x90
banner 728x90

Latihan Rutin Dan Persiapan Pementasan Sanggar Seni Dan Budaya Tukamaseta Takalar

banner 728x90

Divisinews.com,Takalar-Sanggar Seni Dan Budaya Tukamaseta melaksanakan latihan rutin Sabtu dan Minggu di Sekretariat Tukamaseta Kelurahan Mangadu Kecamatan Mangara Bombang untuk mempersiapkan pengukuhan serta pementasan di tahun 2025. Sabtu (1/2)

Saldi menjelaskan, Bahwa kegiatan latihan rutin ini harus bisa di laksanakan karena sudah menjadi kewajiban bagi teman-teman Sanggar Seni dan Budaya Tukamaseta untuk bisa giat latihan rutin dan bersungguh-sungguh.

“latihan ini harus terus di laksanakan supaya pentas seni bisa berjalan dengan baik, dalam mengembangkan minat dan bakat serta bisa juga dapat menumbuhkan sikap percaya diri bagi Sanggar Seni yang nantinya akan berpengaruh bagi tumbuh kembangnya di masa depan.” ujar Saldi

Dengan latihan yang dilakukan secara rutin tersebut, Saldi meyakini teman-teman akan lebih siap terus berkreatifitas guna mengembangkan bakat secara terus menerus.

“Nanti akan ada berbagai macam penampilan yang akan memeriahkan agenda penampilan dengan Tema Poterangi Adaka RI Biasanah dengan Pementasannya yaitu Aru, Tari Paduppa, Tari Pakarena, Tari 4etnis, Tari Pepe’pepe’ka Rimakka, Tari Kreasi Kanre Bunting Beru, Tari Tu Riolo, Serta Penampilan Gambus Modern Maseta Grup, Dan berbagai macam pertunjukan Seni lainnya.” tambah Saldi.

Semoga pementasan di tahun 2025 ini bisa terlaksanakan dan menjadi kreatifitas bagi peminat seni yang ada di Kabupaten takalar, Dan para pencinta Seni dan Budaya yang ada di Indonesia.

Jurnalis: Saldi Syarif

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *