Divisinews.com, Mamasa–Polsek Sumarorong menggelar pasukan dalam rangka menciptakan keamanan dan ketertiban di wilayah hukumnya. Kegiatan ini berlangsung pada Selasa pagi, mulai pukul 07.10 hingga 08.10 WITA, di beberapa titik strategis dan tempat keramaian yang menjadi pusat aktivitas masyarakat, 04 Februari 2025
Dalam kegiatan ini, personel Polsek Sumarorong melaksanakan berbagai upaya untuk menjaga ketertiban, antara lain pengaturan lalu lintas (Gatur Lalin), memberikan imbauan terkait keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamtibcar Lantas), serta sosialisasi mengenai pentingnya mematuhi aturan berkendara. Selain itu, personel juga memberikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat guna menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.
Dari hasil kegiatan tersebut, arus lalu lintas terpantau lancar dan aman, serta para pengendara semakin memahami pentingnya menaati peraturan lalu lintas. Selain itu, kegiatan ini juga berkontribusi dalam menjaga situasi kamtibmas yang tetap kondusif di wilayah hukum Polsek Sumarorong.
Kapolsek Sumarorong, IPTU Reynhard, menyampaikan bahwa kegiatan ini akan terus dilakukan secara rutin sebagai bagian dari upaya kepolisian dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.
“Kami berharap melalui kegiatan ini, kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas semakin meningkat dan lingkungan tetap kondusif. Kami juga mengimbau masyarakat untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas dan menjaga ketertiban bersama,” ujar IPTU Reynhard.
Kegiatan ini berlangsung dengan tertib dan lancar. Dokumentasi kegiatan telah dilampirkan sebagai bukti pelaksanaan tugas kepolisian di lapangan.
Humas Polres Mamasa Polda Sulbar