Divisinews.com, Mamasa – Personel Sat Samapta Polres Mamasa melaksanakan pengawalan dana dari Bank Pembangunan Daerah (BPD) Kabupaten Mamasa ke Bank BPD Kabupaten Mamuju. Pengawalan ini dilakukan sebagai langkah antisipasi untuk menjaga keamanan transaksi perbankan yang melibatkan dana besar. Senin, 20 Januari 2025
Pengawalan dimulai di mana kedua personel bersama tiga pegawai bank berangkat menggunakan kendaraan roda empat. Sebagai langkah keamanan, personel dilengkapi satu pucuk senjata api jenis V2 Sabhara, Perjalanan menuju Kabupaten Mamuju berjalan lancar, dan tim tiba di Bank BPD Mamuju dengan aman terkendali.
Setelah menyelesaikan serah terima dan administrasi di Bank BPD Mamuju, tim melanjutkan perjalanan kembali ke Kabupaten Mamasa. Perjalanan pulang berlangsung aman, dan tim tiba di Bank BPD Mamasa dengan kondisi sehat dan lengkap. Seluruh kegiatan pengawalan berakhir dalam suasana kondusif.
Kasat Samapta Polres Mamasa IPTU Syahrul mengatakan bahwasanya pengawalan ini merupakan bagian dari komitmen Polres Mamasa dalam memberikan pelayanan terbaik dan menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukum Mamasa.
Dengan pengawalan ini, Polres Mamasa memastikan bahwa aktivitas penting seperti transaksi perbankan dapat berlangsung dengan aman. Kegiatan serupa akan terus dilaksanakan sebagai upaya menciptakan rasa aman bagi masyarakat dan mendukung kelancaran roda perekonomian.
Humas Polres Mamasa Polda Sulbar