Divisinews.com//Lebak – Warga Kampung Cipinang, Desa Sukajadi, Kecamatan Panggarangan, Lebak-Banten, masih menunggu bantuan tanggap darurat setelah rumah mereka hancur akibat bencana angin kencang pada Rabu (5/2/2025).
Salah satu korban, Erik Muhamad Imran (44), mengungkapkan kekecewaannya karena hingga kini belum menerima bantuan dari pemerintah, baik di tingkat desa maupun kabupaten.
“Kami belum menerima bantuan apapun sejak bencana terjadi. Katanya ada bantuan, tapi sampai sekarang belum ada,” ujar Erik kepada media pada Minggu (16/2/2025).
Diketahui, rumah Erik ambruk total setelah diterjang angin kencang yang disertai hujan lebat pada dini hari sekitar pukul 03.00 WIB.
Menanggapi hal tersebut, Anggota DPRD Kabupaten Lebak Dapil 4 dari Fraksi Gerindra, Samboja Uton Witono, meminta Dinas Sosial (Dinsos) dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lebak segera merespons kondisi warga terdampak bencana.
“Saya berharap pemerintah cepat mengatasi musibah ini agar warga yang rumahnya ambruk segera mendapatkan tempat tinggal baru,” ujarnya.
Hingga berita ini dirilis, Kepala BPBD Kecamatan Panggarangan belum memberikan tanggapan terkait keterlambatan bantuan bagi korban bencana.
Jurnalis: Riki