Example floating
Example 728x250
Polri

Safari Ramadan Polresta Mamuju, Kapolda Sulbar Ajak Jaga Kamtibmas Jelang Idul Fitri dan Santuni Anak Yatim

2
×

Safari Ramadan Polresta Mamuju, Kapolda Sulbar Ajak Jaga Kamtibmas Jelang Idul Fitri dan Santuni Anak Yatim

Sebarkan artikel ini

Mamuju,– Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Barat, Irjen Pol Adang Ginanjar, melakukan Safari Ramadan di Wilayah Hukum Polresta Mamuju. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H.

Hadir dalam acara ini Ketua PD Bhayangkari Sulbar, Ny. Miranti Adang, Pejabat Utama Polda Sulbar, tokoh agama, dan tokoh masyarakat. Selain itu, turut serta Kapolresta Mamuju Kombes Pol Ardi Sutriono, Ketua Bhayangkari Cabang Mamuju Ny. Dwi Ardi, Wakapolresta Mamuju AKBP Arianto, serta para pejabat utama dan personel Polresta Mamuju.

Example 325x300

Kapolda Sulbar dalam sambutannya menegaskan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama Ramadan, terutama menjelang Idul Fitri. Ia mengimbau masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi gangguan keamanan dan selalu menjalin komunikasi yang baik dengan aparat kepolisian.

“Oleh karena itu, kewaspadaan dan kerja sama antara masyarakat dan kepolisian sangatlah diperlukan untuk menjaga situasi yang aman dan kondusif,” ujar Kapolda Sulbar.

Selain memberikan pesan Kamtibmas, Kapolda Sulbar juga menekankan pentingnya kolaborasi lintas sektor antara kepolisian, TNI, dan instansi terkait lainnya guna memastikan perayaan Idul Fitri berlangsung dengan aman dan nyaman.

Sebagai wujud kepedulian, dalam kesempatan ini Kapolda Sulbar beserta jajaran juga memberikan santunan kepada anak yatim sebagai bentuk berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadan.

Kapolresta Mamuju, Kombes Pol Ardi Sutriono, menyampaikan apresiasi atas kunjungan Kapolda Sulbar beserta rombongan.

“Kami mengucapkan selamat datang kepada Bapak Kapolda Sulbar dan rombongan. Kami juga mohon petunjuk dan arahan dalam pelaksanaan tugas ke depan,” ujar Kapolresta Mamuju.

Kegiatan Safari Ramadan ini diharapkan dapat semakin mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat serta menciptakan suasana yang aman dan kondusif menjelang Idul Fitri.

Humas Polresta Mamuju

Example 120x600
Example 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *