Divisinews.com, Mamasa–Satuan Lalu Lintas Polres Mamasa menggelar kegiatan Pergelaran Ambang Gangguan Pagi yang berlangsung sejak pukul 07.00 WITA di sejumlah titik strategis di wilayah Kota Mamasa, 18 Februari 2025
Kegiatan ini bertujuan memberikan pelayanan prima kepada masyarakat pengguna jalan serta mengantisipasi potensi kecelakaan lalu lintas.
Adapun lokasi pengaturan dan penjagaan arus lalu lintas meliputi Simpang Lima, Pertigaan Bank BRI, Simpang Jalan Pembangunan, Pertigaan ATM Gabungan Dinas, Traffic Light, Simpang Demmatande, dan Simpang Ahmad Yani.
Personel Sat Lantas yang diturunkan dalam kegiatan ini secara aktif melakukan pengaturan lalu lintas demi memastikan keamanan dan kelancaran arus kendaraan di kawasan padat tersebut.
Kasat Lantas Polres Mamasa, IPTU Jamaluddin, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini berakhir pada pukul 07.45 WITA dengan situasi aman, lancar, dan kondusif.
“Kami berkomitmen memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan terus mengupayakan pencegahan kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polres Mamasa,” ujar IPTU Jamaluddin, S.H.
Dengan kegiatan ini, diharapkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas semakin meningkat sehingga terwujud kondisi lalu lintas yang tertib dan aman di Kota Mamasa.
Humas Polres Mamasa Polda Sulbar