Divisinews.com, Pasangkayu – Dalam rangka memastikan perayaan Paskah 2025 berjalan aman dan kondusif, Polres Pasangkayu bersama Polsek jajaran menurunkan puluhan personel untuk melakukan pengamanan di seluruh wilayah Kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat, pada Minggu (20/4/2025).
Kegiatan pengamanan telah dimulai sejak Kamis Putih dan Jumat Agung, hingga puncaknya pada Minggu Paskah. Pengamanan dilakukan secara menyeluruh, termasuk arus lalu lintas selama pawai Paskah hingga kegiatan ibadah di gereja-gereja.
Kapolres Pasangkayu AKBP Joko Kusumadinata, S.H., S.I.K., melalui Kabag Ops AKP Andri Aryansyah, S.I.K., menyampaikan bahwa personel telah disebar ke titik-titik strategis guna memastikan setiap rangkaian kegiatan berjalan lancar.
“Semua personel sudah disebar di titik-titik pengamanan. Termasuk personel yang melaksanakan patroli mobile dan Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD),” ujar AKP Andri.
Ia menambahkan, pengamanan juga melibatkan peran aktif Babinsa dan masyarakat di sekitar lokasi perayaan.
“Harapan kita, seluruh rangkaian kegiatan mulai dari pawai, Jumat Agung, hingga perayaan Paskah dapat berjalan aman dan lancar. Kami ingin memastikan situasi Kabupaten Pasangkayu tetap kondusif,” jelasnya.
AKP Andri juga mengimbau masyarakat untuk tidak mudah terpengaruh oleh isu-isu provokatif yang disebar di media sosial dan berpotensi mengganggu ketertiban umum.
“Mari kita bersama-sama menjaga keamanan dan kedamaian di Kabupaten Pasangkayu. Jangan terprovokasi oleh informasi yang belum jelas kebenarannya,” tambahnya.